Cara mengubah atau mengatur ulang kata sandi Dropbox
Diperbarui Aug 09, 2023
Jika lupa kata sandi Dropbox atau ingin mengubahnya, Anda dapat melakukannya kapan saja dengan mengikuti petunjuk di bawah ini.
Catatan:
- Jika tidak memiliki akses ke alamat email yang dikaitkan dengan akun Anda, pelajari cara masuk ke Dropbox tanpa akses ke alamat email Anda.
- Jika tidak ingat alamat email yang terkait dengan akun Anda, pelajari cara mengetahui alamat email mana yang terkait dengan akun Dropbox Anda.
- Jika kata sandi Anda kedaluwarsa, pelajari cara mengatur ulang kata sandi Dropbox yang kedaluwarsa.
- Jika Anda adalah anggota tim Dropbox Standard atau Dropbox Advanced, Anda mungkin perlu menghubungi admin di tim Anda untuk mengatur ulang kata sandi.
Cara mengatur ulang kata sandi Dropbox Anda
Jika lupa kata sandi dan tidak dapat masuk, ikuti petunjuk di bawah untuk mengatur ulang kata sandi Anda dari layar info masuk:
- Buka dropbox.com/login.
- Masukkan alamat email yang terkait dengan akun Anda.
- Klik Lanjutkan.
- Klik Lupa kata sandi Anda? di bawah bidang Kata sandi.
- Masukkan alamat email yang terkait dengan akun Anda.
- Klik Kirim. Dropbox akan mengirimkan tautan pengaturan ulang kata sandi ke alamat email tersebut.
- Klik tautan di email untuk membuat kata sandi baru. Pelajari cara membuat kata sandi yang kuat.
Catatan: Jika Anda tidak menerima email, periksa folder spam atau sampah Anda. Jika email tidak ada di sana, tambahkan no-reply@dropbox.com ke kontak Anda atau buku alamat dan ulangi langkah untuk mengatur ulang kata sandi.
Cara mengubah kata sandi Dropbox
Jika Anda bisa masuk, ikuti petunjuk di bawah untuk mengubah kata sandi Dropbox saat masuk:
- Masuk ke dropbox.com.
- Klik avatar Anda (gambar profil atau inisial) di sudut kanan atas.
- Klik Pengaturan.
- Klik tab Keamanan.
- Klik Ganti kata sandi.
- Masukkan alamat email yang Anda gunakan untuk membuat akun tersebut. Dropbox akan mengirimkan tautan pengaturan ulang kata sandi ke alamat itu.
- Klik tautan di email untuk membuat kata sandi baru. Pelajari cara membuat kata sandi yang kuat.
Catatan: Jika Anda tidak menerima email, periksa folder spam atau sampah Anda. Jika email tidak ada di sana, tambahkan no-reply@dropbox.com ke kontak Anda atau buku alamat dan ulangi langkah untuk mengatur ulang kata sandi.